Friday, January 22, 2016

PERTANDINGAN IMAN (2)

Disadur dari Renungan Harian Air Hidup, edisi 22 Januari 2016

Baca:  1 Timotius 6:11-16

"Bertandinglah dalam pertandingan iman yang benar dan rebutlah hidup yang kekal." 1 Timotius 6:12a

Banyak orang Kristen menyerah di tengah pertandingan iman dan meninggalkan Tuhan.  Mereka merasa sudah lama mengikut Tuhan tetapi hidupnya tidak mengalami perubahan berarti.  Mereka terpedaya oleh bujuk rayu Iblis yang menawarkan kenikmatan duniawi.  Jika motivasi kita dalam mengikut Tuhan hanya mengejar materi saja kita akan kecewa.

     Banyak orang berbondong-bondong mencari Tuhan Yesus bukan karena merindukan pribadi-Nya.  "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya kamu mencari Aku, bukan karena kamu telah melihat tanda-tanda, melainkan karena kamu telah makan roti itu dan kamu kenyang."  (Yohanes 6:26).  Karena masalah ekonomi ini banyak orang Kristen kecewa, mengeluh dan bersungut-sungut.  Mereka tenggelam dalam kesedihan, penyesalan, kekuatiran, kekecewaan, sakit hati, kebencian, kepahitan.  Tuhan Yesus berkata,  "Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu."  (Matius 11:28).  Jangan biarkan beban hidup yang ada menghalangi langkah kita dalam pertandingan iman.  Seberat apa pun tantangannya kita harus terus berlari dan fokus kepada tujuan.  "Sebab Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, melainkan roh yang membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban."  (2 Timotius 1:7), sehingga kita dapat berkata,  "Segala perkara dapat kutanggung di dalam Dia yang memberi kekuatan kepadaku."  (Filipi 4:13).

     Selain itu, dosa adalah faktor utama yang merintangi kita untuk turut dalam perlombaan iman, sebab  Tuhan tidak pernah berkompromi dengan dosa.  "Sesungguhnya, tangan TUHAN tidak kurang panjang untuk menyelamatkan, dan pendengaran-Nya tidak kurang tajam untuk mendengar; tetapi yang merupakan pemisah antara kamu dan Allahmu ialah segala kejahatanmu, dan yang membuat Dia menyembunyikan diri terhadap kamu, sehingga Ia tidak mendengar, ialah segala dosamu."  (Yesaya 59:1-2).  Karena itu berhentilah berbuat dosa!

"Aku telah mengangkat beban dari bahunya, tangannya telah bebas dari keranjang pikulan; dalam kesesakan engkau berseru, maka Aku meluputkan engkau;"  Mazmur 81:7-8

No comments:

Post a Comment